Cara melindungi kartu kredit agar tidak kebobolan/tertipu
Apakah anda memiliki pernah menjadi korban penipuan saat menggunakan kartu kredit ? tertipu itu rasanya sakit , bukan hanya karena masalah kerugian dari segi materi tetapi juga menandakan bahwa anda ini bodoh karena bisa tertipu
Penggunaan kartu kredit memang marak , seperti namanya ... metode pembayaran dengan CC (credit card) memungkinkan pengguna memasukkan tagihan setiap belanjaan di akhir . Beberapa layanan internet seperti hosting , domain , vps juga menyediakan versi trial bagi siapapun yang memiliki kartu kredit valid
Mempunyai kartu kredit bukan berarti anda bisa menggunakannya sesuka hati karena pada akhirnya semua barang yang sudah anda beli tetap harus dibayar. Banyaknya kasus penipuan yang di alami pemilik kartu kredit membuat anda harus berhati-hati terutama dengan kejahatan skimming
Skimming merupakan kejahatan nomor satu yang mengintai para pemegang kartu kredit. Skimming biasanya terjadi saat ada sekelompok oknum yang berbuat jahil dimana ketika pemilik kartu kredit menggunakan kartu mereka untuk berbelanja. Saat melakukan kejahatannya para pelaku skimmer akan menggesekkan kartu kredit anda atau tanpa sengaja mereka menggesekkan kartunya sendiri ke mesin pembayaran yang sebelumnya telah dilengkapi alat pemindai skimmer
Hal ini memungkinkan pelaku skimmer untuk mendapatkan data penting terkait kartu kredit anda dan menggunakannya dengan sesuka hati untuk berbelanja
Cara skimming hanyalah satu dari sekian banyak modus penipuan yang dialami oleh pemilik kartu kredit, jadi yang harus anda lakukan mulai dari sekarang adalah menjaga agar kartu kredit tidak kebobolan dan mengontrol jumlah transaksinya
Pada postingan kali ini saya akan memberikan tips bagaimana menjaga kartu kredit agar tetap aman dan terhindar dari pelaku kejahatan
1. Jangan memberikan data terkait kartu kredit kepada orang lain
Berbelanja secara online merupakan suatu aktivitas yang menyenangkan , pembeli tinggal memilih daftar barang yang ingin dipesan kemudian membayarnya dengan metode credit card dan transaksi akan segera diproses. Ini adalah cara yang praktis dan digemari orang-orang yang hidup dijaman kini
Tetapi anda harus berhati-hati terhadap situs toko online yang kurang familiar , beberapa toko online memang menyediakan opsi pembayaran melalui kartu kredit dan data yang diminta biasanya tidak terbatas pada nomor kartu , tanggal tahun kadaluarsa dan kode keamanan, tetapi juga data penting lainnya
Beberapa toko online meminta informasi lebih lanjut hanya untuk memastikan bahwa anda adalah pemegang kartu kredit yang sah. Anda bisa memberikan data seperti scan identitas KTP atau informasi lainnya tetapi pastikan bahwa toko online yang anda percayai cukup dikenal dan bukan toko online abal-abal
Apabila seseorang mengetahui tentang data kartu kredit anda , sudah pasti mereka akan menyalahgunakannya untuk melakukan suatu hal yang kedepannya bisa membuat tagihan kartu kredit anda membengkak
Perhatikan reputasi toko online tempat anda berbelanja apakah bisa dipercayai atau tidak . Baca testimonial dari para pembeli dan kami sarankan untuk tidak berbelanja pada situs toko online yang kurang populer
Cari informasi di internet , jika anda menemukan bukti pendukung bahwa toko online tersebut tidak populer sebaiknya jangan masukkan informasi kartu kredit apapun disana
2. Tanda tangani kartu kredit
Dibagian belakang kartu kredit biasanya ada area kotak berwarna putih. Bagian tersebut sebenarnya harus ditandatangi oleh pemilik kartu demi keamanan tetapi sayangnya masih banyak orang yang mengabaikan saran ini
Mereka menganggap itu tidaklah penting karena belum mengetahui apa kegunaanya
Sering kali terjadi ditempat-tempat publik dimana kartu kredit anda diganti oleh orang lain dengan tampilan yang sangat mirip. Dengan menandatangani kartu kredit berarti sudah sah bahwa kartu itu adalah milik anda
Ini sebagai bukti kepemilikan saja sebenarnya , jadi tanda tangan disini berperan sebagai penguat identitas
3. Hati-hati saat melakukan transaksi
Ketika melakukan sebuah transaksi , anda harus berhati-hati dan selalu waspada karena saat kartu kredit di gesekkan pada saat itu jugalah rentan terjadi penipuan. Pastikan anda telah mengikuti langkah-langkah transaksi dengan teliti
Jangan biarkan orang lain (staff kasir) membawa kartu kredit anda ketempat lain atau anda mengalihkan perhatian sekejap saja.
Demi keamanan kartu kredit jangan titipkan kartu kredit anda pada orang lain bahkan pada sanak saudara sendiri
Amati setiap langkah-langkah saat proses pembayaran, apabila anda melihat suatu hal yang janggal silahkan bertanya demi mencegah rasa penasaran dan juga kecolongan
Jadi, anda harus fokus memperhatikan bagaimana kartu anda ketika digunakan untuk membayar
4. Teliti sebelum membayar tagihan
Setiap bulan anda pasti mendapatkan notifikasi total tagihan dari kartu kredit berdasarkan hitungan dari semua transaksi yang anda lakukan selama satu bulan terakhir.
Terkadang ada saja beberapa pemilik kartu kredit yang merasa dirinya sultan dan membayar menggunakan kartu kredit secara langsung dan tidak mengeceknya secara manual
Lagi pula, orang lain yang menggunakan informasi kartu kredit anda tipenya berbeda-beda. Ada yang langsung dikuras habis hingga mencapai limit dan ada yang digunakan sedikit demi sedikit
Jadi , anda harus mengecek tagihan terlebih dahulu. Apabila ada nominal lebih atau tidak, coba dicek lagi apakah anda pernah melakukan pembelian untuk barang tersebut atau tidak. Jika tidak berarti anda telah menjadi korban penipuan
Laporkan kepada pihak bank ketika menemukan aktivitas transaksi yang mencurigakan dan segera blokir kartu kredit
Simpan semua bukti transaksi selama ini agar bisa dibandingkan dengan jumlah tagihannya
Anda tidak perlu menyimpan semua bukti transaksi itu selamanya , cukup simpan bukti dalam sebulan terakhir dan setelah anda memastikan tidak adanya kejanggalan
Lakukan hal ini secara berkala sehingga anda akan segera menyadari begitu ada aktivitas yang mencurigakan
Baca juga: Perbedaan kartu kredit dan debit
5. Gunakan nomor PIN
Beberapa Bank di indonesia sekarang ini telah menyediakan fasilitas tambahan untuk meningkatkan keamanan kartu kredit yaitu dengan menambahkan nomor PIN
Sebelumnya , ketika melakukan transaksi maka pemilik hanya perlu melakukan tanda tangan saja tetapi mulai dari sekarang anda dapat menggunakan PIN untuk memperkuat keamanannya
Dengan adanya fitur PIN berarti aktivitas transaksi anda menjadi lebih ringkas dan tentunya juga aman
6. Gunting kartu yang tidak terpakai
Setiap kartu kredit pasti memiliki masa berlaku dan apabila sudah kadaluarsa, jangan dibuang begitu saja tapi gunting menjadi dua. Ini untuk mencegah kartu kredit disalahgunakan oleh penipu.
Lebih baik anda hancurkan dan dibakar saja. Cara ini paling efektif untuk mencegah kartu kredit jatuh ketangan orang yang berpotensi menyalahgunakan data anda
Tentu saja apabila digunakan untuk menukar kartu kredit orang lain maka anda akan terkena dampaknya
7. Waspadai telepon yang menawarkan layanan
Terkadang ada saja agensi perjalanan , asuransi , yang mengetahui nomor kartu kredit anda. Mereka awalnya menawarkan paket perjalanan gratis selama satu tahun pertama
Mereka hanya butuh anda mengatakan YA untuk berlangganan layanan tersebut. Biasanya saat ditelepon pihak penyedia layanan mereka menyebutkan nama , nomor kartu , identitas , alamat , nama orang tua dll
Kemudian mereka memberi tau bahwa percakapan ini akan direkam untuk persetujuan. Nah ada saja oknum layanan yang telah bekerja sama dengan perusahaan yang mengeluarkan kartu kredit
Mereka akan menawarkan sebuah layanan dengan iming-iming gratis misal layanan travel setahun cuma bayar 20juta bebas mau pergi ke mana saja
Mereka mengatakan "gratis-gratis" tetapi sebenarnya hanya memancing anda untuk berkata YA / BOLEH
Demikian postingan mengenai tips menjaga kartu kredit agar tetap aman , jika ada hal lain yang harus anda jaga adalah keuangan anda hehe
Kemudahan dalam menggunakan kartu kredit terkadang membuat seseorang sibuk belanja hingga akhirnya kaget karena tagihannya membengkak dan itu pastinya sangat buruk bagi finansial
Akhirnya selain memastikan keamanan kartu kredit anda juga harus menjaga penggunaan kartu kredit agar tidak melebihi kemampuan keuangan anda hehe
Sekian dan terimakasih
Posting Komentar untuk "Cara melindungi kartu kredit agar tidak kebobolan/tertipu"
Posting Komentar
Artikel di blog ini bersumber dari pengalaman pribadi penulis, tulisan orang lain sebagai posting tamu maupun bayaran oleh sebab itu segala hak cipta baik kutipan dan gambar milik setiap orang yang merasa memilikinya