Widget HTML #1

Cara agar situs anda mendapatkan visitor dari google

Selamat Datang di Blog Orang IT. Kalau anda ingin menjadi blogger yang bisa gajian setiap bulan secara passive maka anda harus melakukan kiat-kiat yang membantu orang-orang menemukan situs anda dihasil pencarian google. 

Visitor blog bisa didatangkan dari mana saja;

- Melalui periklanan, anda harus mengeluarkan uang agar bisa menjalankan kampanye periklanan, meski ada juga situs penyedia iklan baris gratis namun hasilnya kurang maksimal

- Melalui guest post, anda bisa memposting artikel diblog orang lain sambil menyertakan backlink sehingga orang-orang mengunjungi situs anda

- Melalui mesin pencari google (organik), trafik organik ini sangat bagus untuk blog, sangat aman untuk periklanan adsense dan membuat kita sebagai pemilik blog bisa bernafas agak panjang

Kalau kita promosi disosial media maka hal tersebut harus dilakukan secara berulang atau trafik blog akan menurun, kalau trafik sudah turun maka penghasilan dari blog pun macet. Sementara kalau visitor organik kita dapatkan dari beberapa postingan yang berhasil menduduki peringkat teratas digoogle melalui kata kunci yang potensial

agar situs anda mendapatkan visitor dari google

Visitor organik sifatnya lebih awet dan dihargai ketimbang membayar suatu layanan untuk mendatangkan visitor ke blog anda. Kalau anda ingin meraih puncak halaman pertama google maka anda harus melakukan beberapa hal yang berkenaan dengan optimasi mesin pencari /SEO (Search Engine Optimation)

Meskipun optimasi SEO terasa sulit dan tidak pasti, karena kita harus memilah mana teknik whitehat, greyhat dan blackhat, sebenarnya anda tidak perlu khawatir karena google sudah memberi tips-tips agar postingan anda ditemukan orang digoogle

Tips ini bisa anda baca selengkapnya pada halaman webmaster google

https://support.google.com/webmasters/answer/9050677

Tanpa basa-basi lagi, simak tips-tips agar situs anda muncul dihalaman pertama google;

1. Intip kueri di webmaster

Ketika anda mendaftarkan properti blog ke layanan googlewebmaster searchconsole, pada dasarnya layanan ini akan memantau kesehatan blog anda 

Melalui layanan search.google.com kita bisa mengetahui performa situs dihalaman google, daftar kata kunci apa saja yang digunakan orang untuk menemukan situs anda dihasil pencarian, memantau kesehatan situs barangkali ada error yang menyebabkan perayapan googlebot tertunda serta laporan performa lainnya

Anda harus melakukan eksperimen demi mengetahui kata kunci apa saja yang sering diketikkan orang digoogle untuk menemukan informasi terkait konten anda, kabar baiknya diluaran sana terdapat banyak sekali layanan riset keyword seperti ahrefs, semrush, ubersuggest, keyword revealer, the hoth dan sebagainya

Tidak semua visitor yang datang dari mesin pencari ke blog anda menggunakan kata kunci yang tepat sasaran, misalnya untuk artikel "Cara mengatasi jingling pada blog" terkadang yang membawa visitor organik ke blog anda bukan kata kunci "Cara mengatasi jingling" melainkan "Cara menolak jingling", "Cara membuat situs jingling" dsb

Itulah sebabnya penting membuka halaman performa yang menunjukkan kinerja situs untuk mengetahui kata kunci apa saja yang populer di situs anda

Buka > https://search.google.com/search-console/performance/search-analytics

Scroll kebawah, seharusnya anda melihat daftar kueri/kata kunci umum disertai jumlah klik dan tayangan dihasil penelusuran google

Anda bisa memanfaatkan daftar kueri tersebut untuk disisipkan pada artikel yang sudah ada sehingga jangkauan audiensnya semakin luas atau memanfaatkan kueri untuk membuat postingan baru

2. Susun ulang penempatan keyword

Apakah kueri yang membawa visitor organik ke situs anda sudah sesuai dengan apa yang anda targetkan? kalau belum sebaiknya anda menyusun ulang keyword didalam artikel agar lebih mudah ditemukan oleh orang-orang di google

Tips menyusun keyword di artikel blog agar SEO :

a. Gunakan keyword dalam bentuk teks

Jangan memakai keyword penting untuk memberi nama gambar , video , animasi atau format non-teks lainnya karena hal tersebut kurang bisa dipahami oleh google

Pastikan daftar keyword penting anda disisipkan dalam bentuk teks kedalam artikel

b. Tulis artikel secara lengkap

Menulis artikel secara lengkap , informatif dan solutif. Google memang pintar, tetapi mereka hanya terdiri dari susunan algoritma mesin yang mungkin tidak mampu menebak maksud artikel anda secara akurat

Oleh sebab itu anda harus menulis artikel secara lengkap sampai bagian terkecilnya agar google dapat mengerti maksud dan tujuan konten anda

c. Sesuaikan dengan topik

Apabila konten situs membahas seputar budidaya tanaman hidroponik, anda tidak perlu membahas tentang suatu informasi yang tidak berhubungan sama sekali dengan topik utama semisal cara stek , cara membuat pupuk dan sebagainya

Hal ini membuat google tidak bisa memahami maksud dan tujuan konten anda dengan jelas karena informasi yang coba disampaikan tumpang-tindih dengan topik-topik yang sebenarnya tidak berkaitan sama sekali

3. Optimasi CTR

CTR atau rasio klik tayang merupakan perbandingan antara jumlah klik situs dengan jumlah tayangan situs anda dihasil pencarian. Secara umum jumlah tayangan situs lebih besar daripada jumlah klik karena tidak semua orang begitu melihat situs anda dipencarian google pasti mengunjunginya

Anda perlu membuat judul yang menarik, deskripsi yang relevan. Berikut adalah kiat-kiat untuk meningkatkan CTR

a. Buat backlink 

Ini yang dikatakan google pada halaman "Membantu orang menemukan situs Anda di Google"

Dapatkan perhatian dari situs lain: Mintalah agar situs Anda disebutkan di tempat yang sesuai di internet. Lihat apakah Anda bisa masuk ke situs berita online lokal, atau di resource lain yang sesuai.

Meminta backlink pada situs lain termasuk praktik SEO yang disarankan, selama tautan yang merujuk ke situs anda relevan atau sesuai target

Anda bisa memanfaatkan situs berita , situs lain agar mereka mau memberikan backlink ke situs anda secara cuma-cuma bukan berbayar karena membeli sejumlah tautan merupakan praktik dari blackhat SEO

Konten anda perlu mendapat perhatian dari situs lain agar muncul dihalaman teratas google, backlink ibaratnya berfungsi sebagai rujukan dari situs lain bahwa konten anda patut untuk diberikan prioritasi di mesin pencari

b. Fokus membuat satu topik perhalaman

Gunakan judul dan deskripsi yang akurat untuk halaman anda. Menulis artikel 3000 kata memang terlihat panjang dan berharga namun apabila isi didalam artikel tersebut tidak relevan dengan judul maka hal tersebut sia-sia

Mesin pencari akan kesulitan menentukan kata kunci yang sesuai untuk halaman anda

c. Perbaharui situs secara berkala

Memperbaharui situs dengan cara memposting artikel-artikel terbaru dan memperbaharui informasi pada artikel lama membuat konten-konten yang ada disitus anda menjadi fresh dan terkini

Memperbaharui konten secara berkala memang membutuhkan usaha dan kerja keras, anda harus menikmati setiap proses dari upaya SEO yang anda lakukan untuk menambah pengalaman dimasa depan

Demikian artikel mengenai kiat-kiat agar situs/blog ditemukan pengguna google. Mencari visitor organik memang membutuhkan proses yang panjang, berbeda dengan visitor berbayar dari kampanye iklan via instant. Namun, kerja keras seharusnya tidak menghianati hasil

www,helmynia.com 

Pegawai Kantoran dan Pekerja Serabutan Online
Pegawai Kantoran dan Pekerja Serabutan Online "Apabila anak adam (manusia) telah meninggal dunia, maka terputuslah amalnya darinya, kecuali tiga perkara, yaitu sedekah jariyah (sedekah yang pahalanya terus mengalir), ilmu yang bermanfaat, atau anak saleh yang selalu mendoakannya." (HR Muslim No. 1631)

Posting Komentar untuk "Cara agar situs anda mendapatkan visitor dari google"