Tips agar blog mendapatkan cuplikan kaya di penelusuran
Cuplikan kaya/pilihan adalah hasil yang direkomendasikan oleh google kepada si penggunanya karena artikel yang kita cari dinilai paling cocok. Jika anda sering menggunakan google, bisa dipastikan anda juga sering melihat hasil pencarian seperti ini.
Cuplikan pilihan berada 1 tingkat di atas hasil pertama google. Hampir mirip ketika anda mencari daftar aplikasi edit foto dan yang ditampilkan adalah hasil dari roome. Berbeda dengan posisi ketika blog kita berada di halaman pertama, posisi blog ketika masuk di cuplikan pilihan mungkin tidak selalu lama.
Artinya, posisinya akan bergantian dengan blog lain yang mempunyai artikel dengan kualitas yang sama, dan ini bekerja secara algoritmik ditentukan oleh mesin google. Tapi tidak masalah, sekalipun tidak masuk di cuplikan pilihan, artikel kita tetap berada di bawahnya, masih di halaman pertama juga.
Bagaimana caranya agar artikel yang kita buat dapat masuk ke Cuplikan Pilihan Google?
1. Menggunakan penomoran
Jika anda perhatikan dan boleh saya tebak, mungkin sekitar 70% hasil pencarian yang masuk ke cuplikan pilihan adalah artikel yang mempunyai penomoran seperti gambar diatas, atau bisa juga menggunakan urutan angka.
Tidak semua begitu dan tidak jaminan juga setiap artikel yang terdapat penomoran didalamnya pasti masuk ke cuplikan pilihan. Tapi yang sering terlihat adalah artikel yang menggunakan nomor urut, layaknya on the spot di Trans7. Dan penggunaan penomoran ini juga menjadi salah satu cara yang paling mudah agar artikel yang kita buat bisa terpilih masuk ke cuplikan pilihan.
Mulai sekarang anda bisa mencoba untuk membuat jenis artikel yang berisi daftar tertentu, misalnya 5 kejadian paling tragis, 5 resep awet muda dan lain sebagainya. Penomoran bisa menggunakan standar seperti ini
1 Nomor satu
2 Nomor dua
3 Nomor tiga
Atau
dengan penomoran/list/huruf otomatis yang menjorok
a. Huruf a
b. Huruf b
c. Huruf c
Atau
dengan highlight H4/H5/H6 yang ada di editor penulisan wordpress dan blogspot.
Bisa juga hanya memakai bullet ;
2. Menambahkan gambar di setiap penomoran
Selain untuk memperindah, penggunaan gambar juga dapat memperjelas apa yang ingin anda tunjukkan, misalnya anda memberikan daftar nomor 1 berupa Film The Conjuring .. Tidak semua orang tau The Conjuring 3 yang seperti apa, dan tugas gambar yang anda tambahkan adalah memberikan tambahan kejelasan kepada pembaca.
Jika di artikel biasa anda bisa menggunakan gaya judul clickbait, sepertinya ketika anda ingin masuk ke cuplikan pilihan, gaya penulisan menjebak ini tidak bisa digunakan. Berikan kejelasan pada judul seperti “5 Film Natal Paling Cocok Untuk Keluarga” dan di dalamnya anda memberikan daftar-daftar film yang paling oke menurut anda.
4. Panjang artikel 800+ kata?
Tidak begitu berpengaruh. Dan di setiap daftar yang anda buat juga tidak diwajibkan memiliki penjelasan yang panjang.
5. Alur Terakhir tapi penting.
Ketika anda ingin masuk ke cuplikan pilihan, pertimbangkan artikel yang ramah pembaca daripada sekedar SEO omong kosong. Buat seperti mengobrol tapi dalam aturan penulisan blog yang umum. Kenyamanan dari pembaca sangat diperhatikan disini, tidak terbatas pada kecepatan akses blog, tapi dari alur penulisan yang baik.
5 Cara diatas hanyalah tips agar artikel yang anda buat dapat terpilih untuk masuk ke cuplikan pilihan google. Tapi sekali lagi, pilihan ini otomatis dilakukan oleh mesin google, dan sebagai blogger anda bisa mengusahakan agar hal itu dapat terjadi
Tips Menulis Artikel human friendly
Human friendly bisa berarti dengan natural atau alami, artikel yang dibuat bisa dimengerti oleh pembaca manusia. Menulis artikel sendiri adalah langkah paling tepat untuk mencapai ini dibanding menggunakan alat spinner artikel otomatis. Banyak orang menganggap artikel blog yang panjang akan selalu lebih baik dari artikel pendek, tentu saja tidak sepenuhnya benar.
Artikel yang panjang tidak pernah menjadi jaminan bahwa artikel tersebut akan punya banyak pembaca dan teroptimasi dengan baik diserp. Pendek tidak masalah asal tepat pasarnya. Tidak ada batasan berapa panjang dan pendeknya artikel yang dibuat, tapi setidaknya buatlah dengan susunan yang sudah mencakup apa yang akan anda bahas.
Jika artikel dirasa sudah cukup, anda bisa menyudahinya atau menambahkan bagian lain seperti gambar. Meskipun tidak wajib, wajarnya setiap artikel yang dipublikasikan harus ada minimal 1 gambar yang ditampilkan, setidaknya untuk cover atau gambar utama saja.
Untuk mempermudah memahami ini, penggunaan plugin SEO Live Assistant (untuk wordpress) bisa anda gunakan melihat bagaimana seharusnya artikel anda bisa disebut sudah “human friendly”, tulis dengan bahasa anda sendiri, buatlah dengan alur yang anda suka, plugin akan membantu jika dirasa anda melewatkan sesuatu, misalnya lupa melakukan edit permalink, jumlah kata terlalu sedikit dibandingkan dengan jumlah gambar yang anda masukkan atau tidak adanya huruf bold. Penggunaan huruf bold (tebal) dalam suatu artikel adalah normal dan bukan suatu keharusan, tapi berapa jumlahnya bisa anda diskusikan dengan alat bantu seo live assistant
Baca juga: Memulihkan artikel blog yang melanggar
Posting Komentar untuk "Tips agar blog mendapatkan cuplikan kaya di penelusuran"
Posting Komentar
Artikel di blog ini bersumber dari pengalaman pribadi penulis, tulisan orang lain sebagai posting tamu maupun bayaran oleh sebab itu segala hak cipta baik kutipan dan gambar milik setiap orang yang merasa memilikinya