Widget HTML #1

Cara menggunakan aplikasi terabox untuk menyimpan file

Blog Orang IT - TeraBox sendiri adalah layanan cloud storage atau penyimpanan awan pertama yang menyediakan disk sebesar 1.024 GB atau sesuai namanya 1 Terabyte secara gratis dan permanen. Pengguna bisa menyimpan sekitar 400.000 foto atau setara 51.200 video dengan durasi 1 menit atau 6,5 juta lembar dokumen secara gratis. Terabox bisa diakses melalui layanan situs web, aplikasi android maupun software PC

Sebagai layanan cloud storage yang dikembangkan secara inovatif, Terabox membantu pencadangan data dan mendukung penelusuran berkas tersimpan dengan cepat menggunakan teknologi AI yang luar biasa

Terabox menjadi solusi alternatif bagi pengguna perangkat (smartphone maupun PC) yang memiliki sedikit sumber daya penyimpanan dan menghindari notifikasi ruang memori telah penuh. Sangat berguna untuk membackup data penting dan memudahkan dalam restore/mengembalikan data meskipun perangkat anda rusak maupun hilang 

Layanan ini cocok digunakan bagi perangkat yang memiliki sisa ruang penyimpanan sedikit, Terabox menyediakan tempat penyimpanan yang aman dan mencegah pencurian data. Anda bisa menginstall aplikasi terabox melalui perangkat mobile kemudian mengaktifkan fitur sinkronisasi data, menyimpan foto/video/file ke penyimpanan awan (dilengkapi fitur pratinjau foto dan video) tanpa menguras ruang memori anda

Dengan akun yang sama, pengguna bisa berbagi file kepada sesama pengguna terabox secara mudah. Berikut sederet kelebihan Terabox sebagai penyimpanan online;

- Menawarkan space penyimpanan gratis dan permanen sebesar 1.024GB tentunya kalau kita bandingkan dengan Googledrive yang hanya 15GB akan terlihat jauh sekali perbandingannya

- Mudah dalam penggunaan, anda bisa mengunggah file foto, dokumen, video dari perangkat mobile android

- Mengakses file yang disimpan pada terabox melalui preview tanpa membebani memori penyimpanan perangkat

- Membuat folder kemudian membagikannya dengan pengguna yang lain

- Mendukung fitur pencadangan maupun download dilatar belakang

- Cocok digunakan pada perangkat yang memori penyimpanannya sudah hampir penuh karena menyediakan fitur sinkronisasi otomatis

- Efektif mengatasi HP yang ngelag, sering macet akibat memori internal penuh

- Ada fitur berangkas untuk mencegah file kita dilihat oleh orang lain tanpa otoritas

- Tersedia aplikasi android, aplikasi untuk Apple, bisa diakses melalui situs web maupun diinstall ke perangkat komputer (data tersimpan bisa diakses diperangkat manapun)

Anda bisa membuat akun di Terabox melalui SSO seperti Facebook, Akun Google dan Apple Id

Anda bisa menyimpan file ke Terabox melalui smartphone, tablet maupun komputer dengan mudah dan cepat tanpa khawatir kehilangan akses file juga bisa sedikit melegakan sisa ruang penyimpanan yang hampir penuh

Kekurangan terabox sendiri diantaranya;

- Otomatis melakukan kompresi data yang kita cadangkan secara online, misal saat kita mengunggah video dengan kualitas 1080p 60hz otomatis dikompress menjadi 480p 30hz, sehingga tidak cocok untuk para desainer karena tidak bisa menyimpan ukuran file secara asli dan mempertahankan kualitasnya

- Proses pratinjau foto atau video sedikit lambat, mungkin tergantung koneksi internet atau memang servernya berat

- Boros kuota internet, proses penyimpanan file ke server terabox seperti upload data sementara proses pratinjau video melalui terabox seperti streaming online jadi pastikan kuota internet anda melimpah

- Terabox menyediakan ruang penyimpanan online yang sangat besar kepada penggunanya bukan berarti memperbesar kapasitas penyimpanan perangkat smartphone, anda bisa mengunggah lebih banyak file ke Terabox untuk menyediakan lebih banyak ruang kosong di perangkat android/pc

- Sebenarnya terabox tidak benar-benar gratis, bagi pengguna gratisan non premium saat proses pengunggahan file tidak secepat pengguna premium

- Terdapat iklan di aplikasi, tetapi tidak mengapa karena bagaimanapun kita menggunakan layanannya secara gratis

Cara menggunakan aplikasi terabox pada smartphone

1. Pertama-tama silahkan download Aplikasi Terabox melalui Google Playstore, Appstore atau mengunjungi situs resminya berikut https://www.terabox.com/

Disini saya menggunakan perangkat smartphone android, install Aplikasi Terabox seperti biasa, buat akun terlebih dahulu.. disini saya masuk melalui Akun Google 

Cara menggunakan aplikasi terabox

2. Setelah berhasil membuat akun maka tampilan awalnya seperti ini, terdapat fitur pencadangan otomatis dimana media foto atau video yang diambil langsung dari kamera secara otomatis akan di simpan ke server terabox dan dihapus dari memori internal sehingga tidak membebani memori penyimpanan anda (sifatnya opsional)
Cara menggunakan aplikasi terabox 1

3. Sementara, kalau mau meningkatkan keanggotan dari free menjadi premium nantinya akan mendapat 10 keuntungan, diantaranya;

- Mendapat hingga 2 TB fasilitas penyimpanan atau 2x lebih besar ketimbang pengguna gratisan

- Proses download dan upload file lebih cepat karena melewati saluran khusus yang tidak padat pengguna

- Bisa memutar beberapa video sekaligus saat pratinjau

- Kualitas media yang diunggah tidak dikompress terlalu banyak sehingga media tersebut tetap jernih

- Bisa mengirim banyak file ke pengguna lain tidak terbatas

- Menyimpan/membagikan single file berukuran besar hingga 500GB

- Tersedia fitur brankas agar tidak semua orang bisa mengakses file anda, seperti folder yang dipassword

- Tidak ada iklan, di Aplikasi terabox terkadang muncul iklan yang cukup mengganggu

Cara menggunakan aplikasi terabox 3
Ini contoh penampakan iklan mengganggu karena menutup hampir 90% layar, untungnya terdapat banner kecil sebagai penunjuk yang jelas untuk melanjutkan penggunaan aplikasi

Cara menggunakan aplikasi terabox 4

4. Saya pribadi cukup puas sebagai pengguna free, diberikan ruang penyimpanan sebesar 1 Terabyte sudah lebih dari cukup untuk membackup file-file penting juga menghemat kapasitas ruang penyimpanan

Ketuk ikon awan untuk mulai mengupload berkas anda, bisa berupa gambar, video ataupun files

Cara menggunakan aplikasi terabox 5

Disini saya ingin mengunggah kumpulan foto penting, tinggal ditandai saja kemudian tekan tombol unggah seperti gambar dibawah

Cara menggunakan aplikasi terabox 6
Proses unggahan file terjadi dilatar belakang, anda bisa melihat notifikasi pada sidebar.. sembari mengunggah file, anda bisa melakukan aktivitas lain.. pastikan kuota internet anda mencukupi

Cara menggunakan aplikasi terabox 7
5. Untuk mengubah pengaturan dasar, klik ikon panah dropdown dipojok kanan atas nanti akan mengarah ke tampilan ini
Cara menggunakan aplikasi terabox 9
Dari informasi gambar diatas, memberi tau bahwa sisa memori internal saya tinggal 14% atau total 86% kapasitas ruang telah terpakai, oleh sebab itu saya bisa mengupload beberapa file ke penyimpanan online terabox dan menghapus filenya dari memori internal

Pengaturan lainnya ada dibawah, menyimpan file media hasil tangkapan kamera berupa foto atau video secara otomatis membackupnya secara online sehingga tidak mengurangi kapasitas memori internal smartphone anda

Cara menggunakan aplikasi terabox 10

6. Melihat preview foto atau video secara langsung bisa dilakukan dengan mengetuk file media yang ingin dilihat

aplikasi terabox untuk menyimpan file
7. Fitur lain yang bisa dinikmati pengguna gratisan adalah berbagi file berukuran besar dari 200GB hingga maksimal 500GB, sungguh fitur yang bermanfaat meski tidak pernah saya pakai

aplikasi terabox untuk menyimpan file2aplikasi terabox untuk menyimpan file2
File tersebut kita bagikan akses URL nya melalui berbagai platform media sosial sehingga bisa dilihat oleh siapa saja secara publik

aplikasi terabox untuk menyimpan file3

8. Di menu plaza konten, bisa menonton film-film bioskop yang sedang hits secara streaming.. kurang tau apakah daftar film ini telah dibeli legalitasnya atau bagaimana

aplikasi terabox untuk menyimpan file4

9. Fitur menarik lainnya adalah folder brankas, cocok untuk menyimpan file-file penting seperti master password, file rekaman pribadi, video rahasia, foto pap pacar dan sebagainya

aplikasi terabox untuk menyimpan file5

10. Terakhir untuk menikmati akses ke level premium, peningkatan kapasitas penyimpanan, download dan unggah file berkecepatan tinggi, berbagi file tanpa batas, anda bisa berlangganan premium mulai dari 65rb/bulan hingga 629rb/tahun

aplikasi terabox untuk menyimpan file6

Hal yang perlu digaris bawahi tentang terabox;

- Terabox adalah cloudstorage atau penyimpanan online seperti googledrive, megafiles dan sebagainya dengan penawaran space lebih besar

- Ketika di install ke smartphone atau komputer tidak berarti space anda bertambah menjadi 1 Terabyte, itu hanyalah kapasitas penyimpanan online untuk memindahkan data sehingga mengurangi ruang pemakaian memori dari perangkat smartphone atau komputer itu sendiri

- Karena data anda disimpan secara online, tidak peduli ketika smartphone/laptop anda jatuh ke sungai dan dimakan buaya, data anda tetap aman asalkan bisa login kembali diperangkat lain menggunakan akun yang sama

Demikian artikel pendek mengenai cara menggunakan aplikasi terabox, semoga apa yang saya sampaikan bisa bermanfaat juga kurang lebihnya mohon maaf bila ada salah kata, developer berniat mengembangkan layanan ini agar lebih baik lagi, kita tunggu saja seperti apa inovasi kedepannya

www,helmykediricom

Pegawai Kantoran dan Pekerja Serabutan Online
Pegawai Kantoran dan Pekerja Serabutan Online "Apabila anak adam (manusia) telah meninggal dunia, maka terputuslah amalnya darinya, kecuali tiga perkara, yaitu sedekah jariyah (sedekah yang pahalanya terus mengalir), ilmu yang bermanfaat, atau anak saleh yang selalu mendoakannya." (HR Muslim No. 1631)

Posting Komentar untuk "Cara menggunakan aplikasi terabox untuk menyimpan file"